Forum - [N-S-INDO]
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.



 
IndeksLatest imagesPencarianPendaftaranLogin
Pencarian
 
 

Display results as :
 
Rechercher Advanced Search
Latest topics
» ROADSHOW GAME SHOW WITH INTEL
Review Film MONSTERS UNIVERSITY EmptyWed 11 Dec 2013, 12:02 am by yamika

» CINEMAGS #171 13th ANNIVERSARY Ltd Edition
Review Film MONSTERS UNIVERSITY EmptySat 19 Oct 2013, 12:29 am by yamika

» Gratis Manga Hanya di Aplikasi Wayang Android!
Review Film MONSTERS UNIVERSITY EmptyThu 17 Oct 2013, 12:25 am by yamika

» Manga Murah Meriah Kini Tersedia di Aplikasi Wayang!
Review Film MONSTERS UNIVERSITY EmptyThu 10 Oct 2013, 10:01 pm by yamika

» GAMESTATION #215 SD Gundam!
Review Film MONSTERS UNIVERSITY EmptyFri 20 Sep 2013, 9:00 am by yamika

» ANIMONSTAR #174 Gratis PIN UP Keren!
Review Film MONSTERS UNIVERSITY EmptyWed 18 Sep 2013, 7:03 am by yamika

» Bebas Baca Lagi di Android dan iPad dengan Universal Login!
Review Film MONSTERS UNIVERSITY EmptyTue 17 Sep 2013, 1:58 am by yamika

» ANIMONSTAR #173 JOJO NO KIMYOU NA BOUKEN
Review Film MONSTERS UNIVERSITY EmptyFri 02 Aug 2013, 7:36 pm by yamika

» GAMESTATION #214 RAGNAROK ONLINE 2!!
Review Film MONSTERS UNIVERSITY EmptyThu 01 Aug 2013, 1:35 pm by yamika

Affiliates
Grup [N-S-INDO]
SINS-Shinobi
Huuyi
Photobucket

 

 Review Film MONSTERS UNIVERSITY

Go down 
PengirimMessage
yamika




Jumlah posting : 78
Join date : 04.11.11

Review Film MONSTERS UNIVERSITY Empty
PostSubyek: Review Film MONSTERS UNIVERSITY   Review Film MONSTERS UNIVERSITY EmptyThu 11 Jul 2013, 12:29 am

Review Film MONSTERS UNIVERSITY


Pixar selama ini selalu sukses menelurkan sekuel film-film animasi mereka. Tengok saja kesuksesan TOY STORY yang luar biasa. Saat berita ini ditulis, konon film keempatnya kini sedang diproduksi. Tak heran jika MONSTERS UNIVERSITY juga tampaknya bakal meraup kesuksesan yang sama. Sejak pertama kali film dimulai, penonton bisa langsung merasakan aura happiness yang kental dipancarkan oleh karakter-karakter kesayangan kita. Jujur saja, saya tak bisa berhenti tersenyum lebar disepanjang film. Adegan demi adegan yang ditampilkan terasa hangat, lucu dan menyenangkan. Mungkin itulah yang jadi rahasia Pixar.

Review Film MONSTERS UNIVERSITY Inside1_2


Eniwei, jika dulu di MONSTERS Inc. alur cerita jadi fokus utamanya, kini di MONSTERS UNIVERSITY yang jadi penggerak adalah kisah kehidupan dua monster yang baru saja masuk kuliah; Mike (Billy Crystal) dan Sulley (John Goodman). Berbeda dari prekuel X-MEN: FIRST CLASS yang menceritakan kisah persahabatan Charles Xavier (James McAvoy) dan Erik Lensherr, alias Magneto (Michael Fassbender) yang tumbuh menjadi musuh bebuyutan, MONSTERS UNIVERSITY justru sebaliknya. Di film ini, Mike dan Sulley diceritakan sebagai dua orang dengan kepribadian yang sangat berbeda dan bahkan bisa dibilang saling bermusuhan at some point. Namun, seperti yang sudah kita semua ketahui, keduanya berakhir di MONSTERS Inc. dan menjadi sahabat.

Karena kita semua tahu akhir dari cerita ini, mungkin beberapa dari kita merasa bahwa MONSTERS UNIVERSITY tidak menawarkan sesuatu yang baru. Hanya sebuah cerita tentang persahabatan dua monster yang bertemu disaat kuliah dan akhirnya menjadi sahabat ketika keduanya menginjak dewasa. Saya sendiri sebetulnya sempat menurunkan ekspektasi dan berpikir “Oke, ini akan menjadi film zero to hero biasa yang akan berakhir bahagia untuk semua orang, nothing special”. At some point, hal tersebut memang benar terjadi, tapi patut dicatat bahwa ini adalah film produksi PIXAR, mereka tahu target audiens mereka bukan hanya anak kecil, tapi juga orang dewasa dan dewasa muda yang menginginkan hiburan pintar.


Review Film MONSTERS UNIVERSITY Inside2_1

Luckily, MONSTERS UNIVERSITY berhasil memberikan twist tersebut. Meski dibuat sedikit sederhana, namun tetap saja saya memuji usaha mereka dalam memberikan deviasi berkualitas dari sebuah alur cerita yang bisa dikatakan sangat biasa dan bahkan mudah ditebak.

Tentu saja karena film ini bertemakan kampus, ada banyak hal khas kampus yang bisa kita saksikan di MONSTERS UNIVERSITY, mulai dari perkumpulan mahasiswa, geng-gengan, persaingan antar atlet, pergelutan di sisi akademis, hingga keseharian mahasiswa yang tinggal di sebuah asrama. MONSTERS UNIVERSITY juga memperkenalkan beberapa karakter baru, favorit saya adalah Dean Hardscrabble (Helen Mirren) – dia mengingatkan saya akan dosen killer di masa kuliah ^-^



(+) Film yang bikin senang, bikin senyum dan bikin kangen untuk semua kalangan. Yang tua bernostalgia, yang muda merasa pengalaman mereka saat ini mirip dengan apa yang ditampilkan

(-) Alur cerita mudah ditebak

MONSTERS UNIVERSITY [8.5/10]
RELEASE DATE: 21 Juni 2013
PRODUCER: John Lasseter & Kori Rae
DIRECTOR: Dan Scanlon
WRITER: Robert L. Baird, Daniel Gerson, Dan Scanlon
CAST: Billy Crystal, John Goodman, Steve Buscemi
RUNTIME: 110 Minutes

JADWAL TAYANG MONSTERS UNIVERSITY
Blitzmegaplex 2D
Blitzmegaplex 3D
XXI 2D
XXI 3D


source : megindo.net
Kembali Ke Atas Go down
 
Review Film MONSTERS UNIVERSITY
Kembali Ke Atas 
Halaman 1 dari 1
 Similar topics
-
» Review Film WORLD WAR Z
» LOWONGAN: REPORTER FILM DI CINEMAGS!!
» Gareth Evans Bawa Film YOU'RE NEXT Ke Indonesia
» Pintu Harmonika: 3 Cerita, 3 Sutradara,1 Film
» Kemenkeraf Gelar Diskusi Hari Film Nasional

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
Forum - [N-S-INDO] :: [N-S-INDO] :: Bahas Anime :: Anime Lainnya-
Navigasi: